Gol Cepat Dries Mertens Tak Berarti Buat Belgia



Gol Cepat Dries Mertens Tak Berarti Buat Belgia. Hasil imbang mengakhiri bentrokan Belgia dengan Belanda. Tampil di Stade Roi Baudouin, Rabu (17/10) dini hari WIB, kedua tim harus puas dengan skor 1-1.
Dalam laga ini, Belgia mampu unggul dengan cepat. Lewat sepakan first time, Dries Mertens berhasil mengoyak gawang Belanda kawalan Jasper Cillessen. Skor berubah 1-0 di menit ke-5
Namun keunggulan itu tidak bertahan lama. Sebab pada menit 27, Belanda sukses menyamakan keadaan. Arnaut Groeneveld yang lolos jebakan offside mampu menerima umpan silang datar pemberian Memphis Depay. Dengan tenang, Groeneveld berhasil menaklukkan penjagaan Simon Mignolet di bawah mistar gawang.
Lima menit berselang, Belanda hampir berbalik unggul. Tapi peluang emas yang diambil Quincy Promes digagalkan oleh tiang.
Tensi pertandingan kian berlangsung panas. Belgia coba meningkatkan serangan dengan memainkan Mitchy Batshuayi, Yannick Carrasco, dan Thomas Meunier di paruh kedua laga. Namun strategi tersebut gagal memberikan pengaruh positif.
Hingga laga usai, kedudukan tetap seimbang. Buat Belgia, hasil ini memutus tren empat kemenangan beruntun yang sebelumnya mereka raih.
Susunan pemain
Belgia: Mignolet; Alderweireld, Boyata, Denayer; Castagne (Meunier 73′), Tielemans (Carrasco 83′), Witsel, Cahdli; Eden Hazard (Thorgan Hazard 46′), Mertens (Praet 46′), Lukaku (Batshuayi 46′).
Belanda: Cillessen; Dumfries (Hateboer 46′), De Ligt (Rosario 46′), De Vrij, Ake, Groeneveld (Vilhena 61′); Van de Beek (Van Aanholt 61′), Strootman (De Jong 72′), Blind; Promes (Bergwijn 73′), Depay.

Comments

Popular posts from this blog

BMKG Prakirakan Jaksel dan Jaktim Diguyur Hujan Lokal

Arsenal Datangkan Pemain Tengah Cagliari

Pemain Remaja yang Siap Bersinar di Piala AFC U-19